LPPM Universitas Qamarul Huda didirikan pada tahun 2008. Saat itu LPPM bernama Unit Litabmas Stikes Qamarul Huda Bagu dimana Universitas Qamarul Huda masih menjadi Stikes Qamarul Huda Bagu. Unit Litabmas pada saat itu mengkoordinasikan pelaksanaan dua kegiatan yang ada di Stikes Qamarul Huda Bagu yaitu kegatan penelitian dan pengabdian kepada masyarakat. Unit Litabmas membawahi empat bidang, yaitu: bidang penelitian, bidang pengabdian kepada masyarakat, bidang kerjasama litabmas, dan bidang pengembangan serta sistem informasi dan publikasi.
Pada tahun 2010, Unit Litabmas diketuai oleh H. Sastrawan, SKM., M.PH., beliau pertama kali menerbitkan majalah ilmiah Stikes el-Huda Bagu untuk mempublikasikan karya-karya yang dimiliki oleh dosen tetap Stikes Qamarul Huda Bagu. Selanjutnya, pada tahun 2012 ketua Unit Litabmas dijabat oleh L. M. Yunus, S.KM., M.Kes, dan kemudian pada tahun 2014 terjadi pergantian ketua yang selanjutnya dijabat oleh Saimi, SKM., M.Kes. Pada masa kepemimpinan Saimi, M.Kes., telah dilakukan beberapa perbaikan dan pembaruan diantaranya penerbitan Jurnal Kesehatan Qamarul Huda (JKQH) Bagu yang sampai saait ini masih berjalan. Pada tahun 2015, ketua Unit Litabmas digantikan oleh L. Sulaiman, M.Kes. Saat beliau menjabat sebagai ketua, Unit Litabmas melakukan beberapa terobosan diantaranya mengadakan pelatihan penulisan proposal dan laporan penelitian, publikasi e-journal. Pada periode 2017 ini, Unit litabmas dipimpin oleh H.L. Fatahillah SKM.,M.Kes selama satu tahun yang mana terus melakukan pembenahan agar kegiatan Litabmas semakin memiliki manfaat baik di kalangan internal maupun kalangan eksternal.
Pada tahun 2018 saat masa transisi alih bentuk perguruan tinggi menjadi Universitas Qamarul Huda Badaruddin Bagu, UPT Litabmas ikut beralih bentuk menjadi Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat Universitas Qamarul Huda. Sejak 2018 hingga 2021 Kepala LPPM dipercayakan kepada Dr. Lalu Sulaiman, SKM.,M.Kes. Kepala LPPM melakukan inovasi dengan menerbitkan beberapa Dokumen Penting di awal masa transisi seperti RoadMap Litabmas, pengelolaan jurnal ilmiah dari cetak ke daring dengan OJS, dan inisiasi pembentukan Penerbit Al-Huda Press. Sejak September 2021, Kepala LPPM dialihtugaskan kepada Sudirman, M.Pd.